Studio KAI Melaporkan Telah Merugi Hingga 165 Juta Yen di 2020

Rabu, 19 Mei 2021

Studio KAI Melaporkan Telah Merugi Hingga 165 Juta Yen di 2020

Studio Penggarap Anime Super Cub, Cagaster of an Insect Cage, dan 7SEEDS

Koran Kanpou pemerintah Jepang mengumumkan bahwa studio animasi Studio KAI mengalami kerugian sebesar 165.129.000 yen (sekitar US $ 1,51 juta) dalam laporan hasil keuangan keduanya, untuk periode waktu yang berakhir pada 31 Desember.

Perusahaan telah melaporkan kerugian sebesar 402.010.000 yen (sekitar US $ 3,69 juta dengan konversi saat ini) dalam laporan pertamanya, untuk periode waktu yang berakhir pada 31 Desember 2019.

Studio KAI adalah anak perusahaan ADK Emotions dan dibentuk bulan Juni 2019. GONZO mengalihkan sebagian dari produksi anime, kekayaan intelektual, dan bisnis pengelolaan haknya ke Studio KAI pada bulan Juli 2019 ketika GONZO melaksanakan "pemisahan perusahaan tipe penyerapan".

Studio KAI telah mengerjakan anime seperti Uma Musume Pretty Derby Season 2 , 7SEEDS , The New Prince of Tennis: Hyotei vs Rikkai Game of Future , Cagaster of an Insect Cage , Phantasy Star Online 2: Episode Oracle , 23-ji no Saga Meshi Anime , Ksatria Tengkorak di Dunia Lain , dan Super Cub.

Sumber : Kanpou
Baca Juga

Bagikan artikel ini

Harap Berkomentar dengan Baik dan Benar

Add Your Comment