Anime TV Series yang Rekomended dari Winter 2020

Sabtu, 13 Juni 2020

Anime TV Series yang Rekomended dari Winter 2020

Best Anime TV Series di Winter Season 2020.

Awal tahun 2020 diisi dengan beberapa anime yang baru dan lanjutan yang rekomended buat kalian yang baru ngikutin. Mungkin dari list-list dibawah ini ada beberapa anime yang belum sempet kalian tonton juga. Winter Season disini dimulai dari bulan Januari 2020 dan selesai hingga bulan April 2020.

Perlu diingat juga disini kita tidak memasukkan beberapa anime lanjutan yang rilis dari 2019 dan masih tayang hingga 2020. Berikut adalah beberapa daftar anime tv series yang rekomended dari Winter Season 2020:

1. Haikyuu!!: To the Top

Haikyuu!!: To the Top
Setelah kemenangan melawan Shiratorizawa, Tosser dari Karasuno yaitu Tobio Kageyama menerima pelatihan di All-Japan Youth Training Camp yang dimana diisi oleh para pemain nasional Jepang. Kei Tsukishima sendiri juga menerima pelatihan di Special Rookie Training Camp di Miyagi.

Karena Shouyou Hinata tidak menerima undangan pelatihan akhirnya Ia memberanikan diri untuk menyusup ke tempat latihan Kei. Mereka semua menemukan hal yang lebih dari sekedar teknik dan bakat seputar voli dan disinilah cerita Haikyuu!! season 4 dimulai. Season keempatnya ini hanya terdiri dari 13 episode.

2. Ishuzoku Reviewers

Ishuzoku Reviewers
Apa jadinya jika dalam hidup hanya memiliki keinginan untuk merasakan seks dengan berbagai jenis. Berbagai jenis disini adalah berbagai mahkluk yang diantaranya ada elf, peri, dan berbagai gadis di dunia Isekai. Stunk dan Zel memiliki keinginan tersebut karena merasa hidup hanya sekali kenapa tidak melakukan hal yang diinginkan saja.

Anime ini bergenre Comedy, Ecchi, Fantasy dan terdiri atas 12 episode. Menariknya disini kalian akan merasakan hal yang terbilang aneh karena mungkin akan bergairah dengan gadis-gadis fantasy disini.

3. Itai no wa Iya nano de Bougyoryoku ni Kyokufuri Shitai to Omoimasu.

BOFURI
Apa jadinya jika kalian main game Dungeon RPG kalian hanya meningkatkan point yang kalian dapat untuk bertahan saja? Tentu aneh kan. Mapple yang merupakan karakter utama disini tertarik bermain game karena rekomen dari temennya.

Menariknya hal yang dilakukan Mapple dalam game benar untuk berburu dan menaikkan level tapi semua point yang Ia dapat digunakan hanya untuk meningkatkan pertahanan saja. Anime ini bergenre Action, Adventure, Comedy, Fantasy, Sci-Fi dan terdiri dari 12 episode.

4. Runway de Waratte

Runway de Waratte
Anime menarik dan membawakan cerita yang baru di tahun 2020. Menceritakan tentang Tsumura Ikuto yang berkeinginan menjadi desainer ternama dan Fujito Chiyuki yang berkeinginan menjadi model peraga nomer satu didunia.

Mereka berdua memiliki masing-masing kekurangan yang dimana Ikuto meski berbakat tetapi miskin dan Chiyuki yang dimana meski anak pengusaha baju tetapi memiliki keterbatasan dalam tinggi badan. Cerita dimulai saat mereka akhirnya bersatu untuk saling melengkapi dan anime ini terdiri dari 12 episode.

5. Eizouken ni wa Te wo Dasu na!

Eizouken ni wa Te wo Dasu na!
Midori Asakusa ingin membuat anime, tapi ia kurang percaya diri untuk memulai langkah pertamanya. Secara kebetulan ia bertemu dengan Tsubame Mizusaki, seorang yang sedang naik daun yang bermimpi menjadi seorang animator. Bersama dengan Sayaka Kanamori yang menyukai uang, ketiganya berusaha untuk mewujudkan impian mereka.

Anime ini bergenre Adventure, Comedy, School, Seinen dan rilis sebanyak 12 episode. Menariknya setelah animenya rilis dan tamat langsung sudah ada versi Live Action-nya karena bagusnya anime ini.

6. Id:Invaded

Id:Invaded
Seorang detektif cerdik yang terjebak dalam kasus pembunuhan yang merenggut anak dan istrinya. Sakaido, seorang detektif hebat yang akhirnya menjadi kriminal karena kasus yang menimpa keluarga kecilnya. Ia bersumpah untuk mencari dalang dari pembunuh yang menyerang istri dan anaknya.

Menariknya anime ini dikemas dengan cara Sci-Fi dengan teknologi memasuki alam sadar pikiran untuk melacak kejahatan. Anime ini bergenre Mystery, Police, Psychological, Sci-Fi dan terdiri dari 12 episode.

7. Dorohedoro

Dorohedoro
"Hole", distrik gelap, tua dan tak teratur. Mereka yang kuat akan memangsa yang lemah. Kematian merupakan hal yang biasa di sini. Distrik yang tak mengenal hukum dan adab ini adalah tempat uji coba bagi para penyihir yang mendominasi kawasan ini.

Sebagai ras yang menduduki kasta tertinggi di masyarakat, mereka para penyihir menganggap penghuni Hole tak lebih dari serangga. Kaiman, pria hilang ingatan yang menyerupai reptil karena ulah penyihir. Untuk mengembalikan tubuh dan ingatannya, ia terus memburu penyihir dibantu Nikaidou. Anime ini merupakan garapan MAPPA dan terdiri dari 12 episode.

8. Toaru Kagaku no Railgun T

Toaru Kagaku no Railgun T
Cerita berfokus sekarang dengan Daihasei Festival yang dimana para sekolah elit cewek esper saling berkompetisi. Misaka Mikoto dan kawan-kawannya berusaha untuk menang disetiap kompetisi dan tentunya juara.

Festival yang berlangsung membuat kotanya akhirnya terbuka untuk umum, akan tetapi ada beberapa organisasi yang berusah menyusup. Disinilah cerita dan kisah kelam dibalik kota tersebut mulai terungkap. Season ketiga anime Toaru Kagaku no Railgun ini terdiri dari 25 episode.

9. Isekai Quartet 2

Isekai Quartet 2
Keseruan Ainz Ooal Gown, Tanya Degurechaff, Kazuma Satou, Subaru Natsuki dan beberapa karakter lain akhirnya lanjut di kelas berikutnya. Meski mereka hidup didaerah yang sangat misterius mereka semua berusaha untuk sekolah dan hidup tenang.

Menariknya ada beberapa tambahan karakter dari anime Tate no Yuusha dan Shinchou Yuusha yang ada didalam episodenya. Season kedua animenya ini terdiri dari 12 episode yang masing-masing berdurasi pendek 11 menit.

10. BanG Dream! 3rd Season

BanG Dream! 3rd Season
Season Ketiganya ini menceritakan Toyama Kasumi dan kawan-kawan yang menemukan perlombaan legendaris di Nippon Budoukan. Event perlombaan tersebut bernama "BanG Dream" dan disinilah mereka bemimpi akan jauh lebih tinggi lagi.

Kompetisi kali ini akan lebih susah dari sebelumnya dan tentunya akan ada yang dikeluarkan jika gagal. Anime ini bergenre tentunya musik dan tediri dari 13 episode.

11. Darwin's Game

Darwin's Game
Kaname Sudou yang tak tahu apa-apa diundang untuk mencoba gim ponsel misterius yang disebut Darwin's Game. Setelah mulai memainkannya ia menyadari dirinya tak bisa berhenti dari permainan itu. Permainan yang dimana hidup diburu atau memburu.

Game yang diberi bukan hanya sekedar membunuh tapi juga tentang misteri dan teka-tek didalamnya. Anime produksi dari Aniplex ini terdiri dari 11 episode.

12. 22/7

22/7
Menceritakan grup idol yang memiliki nama sama dengan judul animenya. 22/7 sendiri merupakan group idol yang sudah ada sejak 2017 tapi akhirnya dibuatkan versi animenya. Versi animenya ini membawakan kisah dari idol tersebut.

Mulai dari anggota yang tempramental dan semua anggota idol tersebut terhubung dan saling melengkapi. Anime produksi dari Aniplex ini terdiri dari 12 episode.

13. Murenase! Seton Gakuen

Murenase! Seton Gakuen
Sekolah yang dimana muridnya hidup berdampingan antara manusia dan manusia setengah hewan. Manusia dalam cerita ini terbilang sedikit dan banyak dari sisanya adalah manusia unik dengan tubuh hewan. Mazama Jin merupakan manusia yang sangat tidak suka hidup berdampingan dengan selain manusia.

Jin selalu terganggu Ookami Ranka yang merupakan cewek setengah serigala. Tapi suatu kejadian membuat Jin menerima hidup untuk berdampingan dan saling membantu antar sesama mahkluk. Anime produksi dari Cygames ini terdiri dari 12 episode.

14. Somali to Mori no Kamisama

Somali to Mori no Kamisama
Dunia dikuasai oleh roh, goblin, dan makhluk-makhluk aneh lainnya. Manusia ditindas hingga terancam punah. Suatu hari, golem penjaga hutan dan seorang gadis kecil bertemu. Ini merupakan kisah mereka berdua, kisah antara ayah dan anak.

Golem ini sudah mencapai umur terbatasnya dan berkeinginan terakhir untuk mengembalikan anak tersebut pada dunia aslinya. Anime karya garapan studio Satelight ini terdiri dari 12 episode.

15. Nekopara

Nekopara
Kashou Minaduki seorang anak putra dari keluarga konfeksi Jepang ini pindah dan berusaha dengan mendirikan Cafe Patisserie yang Ia beri nama "La Soleil". Menariknya disini Kashou merekrut banyak manusia kucing (Neko) ini untuk jadi pelayan di Cafe tersebut.

Buat kalian yang penggemar fanservice cewek kawaii dengan dandanan ala pelayanan ini rekomended untuk ditonton. Anime produksi dari Funanimation ini terdiri dari 12 episode.

Itulah beberapa daftar Anime TV Series dari Winter Season 2020 yang menarik untuk ditonton. Cerita yang dibawakan terbilang ada beberapa yang fresh dan tentunya memiliki tingkat grafis gambar yang modern. Rekomended buat kalian yang bingung untuk menonton anime di tengah pandemi virus korona (COVID-19) ini.

Sumber : Myanimelist
Baca Juga

Bagikan artikel ini

Harap Berkomentar dengan Baik dan Benar

Add Your Comment

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)